Sabtu, 23 Februari 2008
Profil SD Negeri Tlogowaru 2
A. Visi dan Misi SD Negeri Tlogowaru 2
1. Visi
“Membentuk Insan yang Bertaqwa, Santun, Cerdas dan Mandiri”
2. Misi
- Menanamkan nilai-nilai keimanan dan ketaqwaan melalui keteladanan.
- Mengintegrasikan nilai-nilai keimanan, ketaqwaan dan budi pekerti ke dalam kegiatan belajar mengajar pada seluruh mata pelajaran.
- Menciptakan suasana sekolah yang harmonis, sejuk dan menyenangkan.
- Melaksanakan kegiatan belajar mengajar secara aktif, kreatif efektif dan menyenangkan.
- Pengelolaan perpustakaan secara optimal untuk menumbuh kembangkan minat baca siswa.
- Mengembangkan keterampilan melalui kegiatan ekstrakurikuler bekerjasama dengan masyarakat sekitar.
- Menumbuhkan rasa tanggung jawab terhadap lingkungan di rumah, sekolah dan masyarakat.
B. Keadaan Sekolah
1. Data Sekolah.
a. Nomor Statistik Sekolah : 101056103058
b. NPSN : 20539471
c. Alamat : Jl. Jabal Nur 26
d. Kelurahan : Tlogowaru
e. Kecamatan : Kedungkandang
f. Kota : Malang
g. Propinsi : Jawa Timur
2. Kondisi Tanah
a. Luas Tanah : 1.024 m2
b. Status Tanah : Hak milik
c. Asal-usul Tanah : Aset desa
d. Luas Bangunan : 389,24 m23
Data SiswaTahun pelajaran 2007/2008
a. Siswa laki-laki : 40 anak
b. Siswa perempuan : 30 anak
c. Jumlah siswa : 70 anak
Dari jumlah siswa tersebut di atas sebagian besar dari kalangan ekonomi bawah.
4. Jumlah Guru dan Karyawan.
a. Guru Kelas : 5 orang
b. Guru Agama : 1 orang
c. Penjaga Sekolah :1 orang
Jumlah guru, karyawan dan kepala sekolah : 8 orang
C. Sejarah Bedirinya
SD Negeri Tlogowau 2 berdiri pada tahun 1980 dengan ukuran tanah 1.024 m2. Luas bangunan seluruhnya 389,24 m2. Semenjak bediri hingga kini sudah mengalami sembilan pergantian Kepala Sekolah. Pertama Bpk. Karyadi (1980-1988), Bpk. Darmono(19889-1994), Bp. Syukur (19995-1999), Ibu Suliati (1999-2000), Bpk. Suroto (2000-2003), Bpk. Sunarto (2003-2005), Bpk. Sunyoto Hadi (2005-2006) dan Bpk. Jupri (2006 – 2007 ), Bpk.Sujamantra (2007 s/d sekarangSekolah ini terletak di Jl. Jabal Nur 26 Kelurahan Tlogowaru Kecamatan Kedungkandang Kota Malang. Sejak bediri hingga kini sudah mengalami dua kali rehab, yaitu tahun 1998 dan 2006.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar